
Jakarta, 24 Februari 2025 – Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Politeknik Bisnis dan Pasar Modal (BCM College) menggelar seminar bertajuk “Hack The System: From Programmer to Founder Blockchain Startup” yang diselenggarakan di Gedung AKA Lt.5, Jakarta Selatan. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai kampus yang tertarik memperdalam pemahaman tentang blockchain dan peluang bisnis berbasis teknologi tersebut.
Seminar ini bertujuan memperkenalkan konsep blockchain kepada mahasiswa serta memberikan gambaran nyata bagaimana teknologi ini mampu melahirkan peluang bisnis baru. Selain itu, peserta juga dibekali wawasan praktis tentang langkah-langkah awal membangun startup berbasis blockchain, langsung dari pelaku industri. Acara dibuka pada pukul 09.00 WIB dengan sambutan dari Ketua KSPM BCM College, dilanjutkan dengan sesi pemaparan materi oleh masing-masing narasumber. Topik yang dibahas meliputi: Pengenalan Blockchain dan Teknologi di Baliknya, Blockchain dan Masa Depan Dunia Keuangan, Peluang dan Tantangan Blockchain di Indonesia, Kisah Sukses Membangun Startup Berbasis Blockchain dari Nol, dengan pembicaranya: Isybel Harto, Founder U-Sky, Cresentia Chrisfabi, Community Engagement Tokocrypto, Yan Tirta, Community Manager Hackquest, Abigail Jannata, Manager Depocrypto.
Antusiasme peserta terlihat jelas saat sesi diskusi dibuka. Berbagai pertanyaan diajukan, mulai dari teknis blockchain, regulasi di Indonesia, hingga tips mengembangkan ide bisnis menjadi startup nyata, hal ini menandakan bahwa antusiasme terhadap pengetahuan finansial sang menarik bagi kawula muda.























